Menguak Misteri Emas 57 Ton Milik Soekarno Di Bank Asing

Menguak Misteri Emas 57 Ton Milik Soekarno Di Bank Asing

Emakgosip Menguak Misteri Emas 57 Ton Milik Soekarno Di Bank Asing. Dan Bapak Proklamator sekaligus Presiden pertama Indonesia, Soekarno, di laporkan memiliki puluhan ton emas yang di simpan di luar negeri. Informasi ini beredar di masyarakat luas, namun kebenarannya masih menjadi tanda tanya.

Menguak Misteri Emas 57 Ton, Soekarno memiliki emas 57 ton di Bank Swiss. Banyak yang menyebut seluruh emas itu dipinjam Presiden Amerika Serikat (AS) John F. Kennedy pada 1963 untuk pembangunan Negeri Paman Sam.

Lantas, seperti apa fakta sesungguhnya? Mengacu pada data-data sejarah, tampaknya Soekarno tidak memiliki harta sebanyak itu. Fakta sejarah memaparkan bahwa selama menjabat orang nomor satu di RI, Soekarno hidup dalam kesulitan.

Hal ini diungkap oleh Soekarno sendiri dalam wawancaranya kepada jurnalis AS, Cindy Adams. Soekarno menyebut kalau gajinya selama jadi presiden hanya US$ 220. Dia pun tidak memiliki rumah dan tanah.

Karenanya, wajar apabila dia hidup dari istana ke istana yang di miliki negara. Bahkan, Soekarno mengaku pernah dibelikan piyama oleh duta besar saat kunjungan ke luar negeri. Duta besar itu merasa kasihan karena Sukarno memakai baju tidur yang sudah robek.

Adakah Kepala Negara yang melarat seperti aku dan sering meminjam-minjam dari ajudannya?” kata Sukarno kepada Cindy Adams dalam Bung Karno: Penyambung Lidah Rakyat Indonesia (1964).

Masih mengutip wawancara dengan Cindy Adams, Soekarno bahkan pernah hampir diberi gedung secara patungan oleh rakyat. Namun, dia menolak dengan alasan tidak ingin merepotkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

EMAKGOSIP